Selasa, 25 November 2008

Hujan guyur Hari Guru

MHD DARWINSYAH PURBA
WASPADA ONLINE

MEDAN - Sejak tadi pagi kota Medan diguyur hujan, sejumlah sekolah-sekolah yang sedang merayakan Hari Guru sangat terganggu namun dengan hujan yang turun tidak ternyata tidak mengganggu aktifitas mereka untuk merayakan hari Guru tersebut.

Dalam memperingati Hari Guru Nasional dan HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Ke-63 yang jatuh hari ini, tadi pagi, suasana di Kota Medan yang mendung. Bahkan hujan lebat sudah turun di beberapa wilayah di Sumatera Utara. Balai Meteorologi dan Geofisika (BMG) menyatakan hujan merata kembali melanda Sumut akibat mulai berakhirnya angin musim timur.

Seperti kegiatan yang dilaksanakan Panca Budi di Jln Jend. Gatot Subroto Medan, "meski rintik-rintik hujan mewarnai pelaksanaan upacara tetap dilaksanakan dengan khidmat dan penuh hikma. Selain itu, kegiatan yang kami adakan seperti lomba masak antarguru, pidato berbahasa Inggris antarguru tapi bukan guru dibidang bahasa Inggris, karya ilmiah karena para guru diberi insentif Rp150.000 per guru oleh pihak yayasan. Jadi, dengan begitu kegiatan di sini menjadi lebih meriah," tegasnya Nurhilmi Daulay salah seorang guru.

Menurut Seksi Data dan Informasi BMG Stasiun Bandara Polonia, Firman mengatakan kepada Waspada Online “Cuaca mendung disertai hujan yang terjadi dalam beberapa hari terakhir ini akibat dari fenomena alam yang menjelang berakhirnya angin musim timur,” katanya.

Dia menambahkan menjelaskan, akibat kondisi itu maka saat ini di perairan pantai timur Sumatera atau Selat Malaka terjadi gejala cuaca angin yang memutar sehingga terjadi pengumpulan awan yang memanjang ke Sumut.

"Awan yang memanjang tersebut sangat berpotensi menimbulkan hujan sewaktu-waktu sepanjang hari, karena pada saat yang bersamaan gangguan cuaca di Laut China Selatan telah mengirim uap air ke Selat Malaka. Uap air yang cukup basah dari Laut China terus dikirim ke Selat Melaka yang mengarah ke Sumut menyebabkan terjadinya hujan yang terjadi secara regional dengan intensitas ringan hingga lebat," tambahnya.

0 comments: